Tuesday 1 December 2009

Trik Sulap Menghafal Angka

Permainan ini pernah dimainkan oleh Deny Darko di suatu permainannya. Entah dia menggunakan trik sulap yang mana, Dunia Sulap akan menghadirkan trik sulap cara menghafal beberapa digit angka. Deny darko mungkin menggunakan trik sulap ini atau mungkin trik sulap lain. Trik sulap ini dinamakan mnemonics magic, atau menggunakan ingatan kita. Dengan cara menganti angka menjadi kata-kata. Misalkan saja angka menjadi huruf berikut :

1 = T, D
2 = N
3 = M
4 = R,
5 = L
6 = J,C,H,Z
7 = K,G,Q
8 = F,V
9 = P,B
0 = S,Z

Misalkan penonton memilih angka 37736731, maka kelompokkan angka itu dua-dua
sehingga menjadi 37 73 67 31,Lalu buat kata-kata dari angka yang sudah dibentuk
07=Suka
73=Kamu
67=Hingga
31=Mati

Trik sulap ini perlu latihan lebih banyak dari trik-trik lainnya agar kita terbiasa dengan trik sulap mnemonics ini! Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Trik Sulap Tangan Tahan Air

Dunia Sulap akan memberikan lagi trik sulap sederhana dengan barang-barang yang sederhana pula. Kali ini adalah trik sulap ilusi yang cukup membingungkan bagi penonton.
Efek : Pesulap menyelupkan tangannya ke dalam air. Kemudian setelah diangkat, tidak ada sisa-sisa air di sana.
Langkah Rahasia :
1. Trik sulap ini membutuhkan persiapan yang tidak boleh diketahui penonton.
2. Yaitu parut dan tumbukkan lilin yang biasa dipakai untuk penerangan sehalus mungkin
3. usapkan dan ratakan pada tangan anda
Melalui tahap di atas anda sudah bisa menjalankan trik sulap ini. Cari penonton dan minta celupkan tangannya ke dalam baskom berisi air. Kemudian masukkan tangan anda ke dalam baskom dan bandingkan tangan anda dengan tangan penonton.
Selengkapnya...

Trik Sulap Memanggil Arwah

Trik sulap yang sangat menyeramkan untuk dipraktekkan! Trik sulap yang sebenarnya sangat mudah!
Efek: Pesulap mengajak penonton melakukan ritual pemanggilan arwah. Ritual ini dilakukan di tempat yang menyeramkan dan sedikit gelap. Di saat ritual, penonton merasa ada yang menyentuhnya.
Rahasia : Silahkan anda beri sugesti kata-kata (bo-ongan) ”Bayangkan nama orang mati yang anda kenal. Apapun yang terjadi janganlah membuka mata anda karena anda akan terbawa ke dimensinya. Tutuplah mata anda dan saya akan meletakkan kedua telunjuk saya ke mata andaPadahal anda mengganti jari telunjuk tangan kiri anda dengan ibu jari tangan kanan anda. Sehingga anda menutup mata penonton telunjuk dan jempol tangan kanan sehingga tangan kiri anda sekarang bebas.
Katakan : ”Apakah kamu mendengar dia memanggilmu?” dia tentu menjawab ”tidak” karena memang tidak terjadi apa-apa. Bacalah mantra-mantra dan ketika sudah cukup lama, sentuh belakang rambutnya dengan tangan kiri anda. Pasti dia akan merasa sangat takut dan teriak-teriak. Agar lebih horor, olesi tangan kiri anda dengan bedak sehingga terasa halus seperti hantu.
Saya sudah mencoba trik sulap ini hingga temanku sungguh ketakutan!
Selengkapnya...

Trik Sulap Menebak Nama Orang Mati (2)

Dunia Sulap akan menuliskan trik sulap tentang alam kematian. Tak perlu takut atau berfikir negatif karena ini hanyalah trik sulap yang mudah dipelajari.
Efek : Pesulap membawa 5 buah amplop. Kemudian penonton menuliskan di amplop itu masing-masing satu nama orang. Empat di anataranya adalah orang yang masih hidup dan satu nama diantaranya adalah nama orang yang sudah mati. Pesulap dengan informasi dari alam barzah dapat menebak nama orang yang sudah mati tersebut.
Rahasia :

Trik sulap ini tidak memerlukan koneksi dengan alam barzah atau sebagainya. Triknya gampang, salah satu amplop anda beri parfum/minyak wangi secukupnya. Tunggu sampai kering sehingga apabila dilihat sekilas tidak ketahuan.
Paksa dengan sedikit trik agar penonton menuliskan nama orang yang sudah mati di kertas yang telah di beri minyak wangi. Seperti suruh dia menulis nama orang yang sudah mati paling awal dan anda memberi amplop khusus itu paling awal juga.
Cara menebak : tutup mata anda. Tempelkan masing-masing amplop ke kening anda. Bacalah mantra dan berpura-pura merasakan gelombang dari alam barzah. Padahal anda menebak amplopnya dengan indra penciuman anda. Trik sulap yang mudah kan?
Selengkapnya...

Trik Sulap Menebak Nama Orang Mati

Trik Sulap ini mungkin jika dimainkan akan sangat bersih. Dunia Sulap akan membawakan trik sulap cara menebak orang yang sudah mati di antara banyak nama
Efek : Penonton menulis beberapa nama orang yang dikenalnya. Kemudian daftar nama itu diserahkan ke pesulap. Dengan sedikit mantra dari alam barzah, pesulap dapat mengetahui salah satu nama orang yang sudah mati
Rahasia :

1. Siapkan sebuah kertas putih kosong (kertas HVS, Folio, dll).
2. Siapkan juga pensil 8B yang sudah diruncing seruncing mungkin.
3. Minta penonton menuliskan beberapa nama di atas kertas dengan pensil dan kertas yang telah anda siapkan secara acak.
4. Minta nama orang yang sudah mati dituliskan pertama kali.
5. Jika sudah semua, minta kembali kertasnya yang telah ditulis beberapa nama.
6. Cara menebak : Carilah nama yang hurufnya paling tipis. Karena pensil 8B apabila dipakai akan mudah tergerus dan cepat tumpul.
7. Tips pendukung trik sulap ini : Minta dia menulis nama orangnya dengan nama lengkap sehingga nama selain orang yang mati semakin kelihatan tebal.
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Saturday 28 November 2009

Trik SUlap Prediksi Kartu

Ini mungkin adalah trik sulap prediksi kartu paling kotor yang pernah ada. Namun apabila anda melakukannya dengan ahli, anda bisa membuatnya menjadi bersih.
Efek : Pesulap meminta pada penonton memilih beberapa tipe-tipe kartu. Dan pilihan penonton sudah diprediksi pesulap sebelumnya.
Rahasia :
1. Trik sulap ini hanya butuh satu buah kartu dan kemampuan komunikasi yang baik. Siapkan 1 buah kartu (dalam kasus ini adalah 9 spades) dan masukkan dalam amplop.
2. Tanyakan pada penonton ”saya akan memprediksi kartu anda! Kartu anda merah atau hitam?” Jika dia memilih hitam, maka jawab ”Hitam kita pakai”. Jika dia memilih merah, maka jawab ”merah kita buang”
3. Tanyakan ”kartu anda spades atau clubs?” jika dia memilih spades, maka jawab ”spades kita pakai”. Jika dia memilih clubs, maka jawab ”clubs kita buang”.
4. Tanyakan ”kartu anda gambar atau angka?”. jika dia memilih angka, maka jawab :”angka kita pakai” dan jika dia memilih gambar, maka jawab ”gambar kita buang”
5. Tanyakan ”angka anda besar atau kecil? Kecil adalah lima kebawah dan besar adalah enam ke bawah.” Jika dia memilih kecil, maka jawab ”kecil kita buang” dan jika memilih besar, maka jawab ”besar kita pakai”
6. Minta dia membuka amplopnya. Jika dalam kasus ini adalah 9 spades, maka katakan ”kartu anda adalah hitam, spades, angka dan angka besar sudah saya prediksi sebelumnya!”
7. Lakukan semua prosedur dengan cepat dan anda bisa memainkannya dengan bersih.
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Saturday 14 November 2009

Trik Sulap Kuda Catur

Permainan ini pernah dimainkan Duet Joe Sandy dan Deddy Corbuzier dalam duel inaugurasi The Master RCTI. Dunia Sulap punya sedikit trik sulap seperti itu.
Efek : Penonton meletakkan satu buah bidak catur berupa kuda (knight) di sembarang tempat di papan catur. Kemudian pesulap menjalankan kuda itu (seperti huruf L) sehingga semua area dalam papan catur dapat dilalui. Permainan ini mempunyai aturan bahwa bidang catur yang sudah dilalui tidak bisa digunakan lagi.
Rahasia : Lihat gambar di bawah ini!Trik Sulap ini adalah trik sulap yang sangat membutuhkan hafalan dan sedikit pemahaman. Apabila anda sudah hafal pola di atas, maka, dimanapun penonton meletakkan knight/kuda, maka anda ikuti polanya dan akan berhasil sempurna. Trik sulap ini akan lebih berhasil apabila anda banyak berlatih seperti berlatih trik-trik sulap lainnya!
Selengkapnya...

Tuesday 10 November 2009

Trik Sulap Kartu Asisten itu Perlu

Pesulap manapun pasti mempunyai asisten, baik diakuinya maupun tidak. Trik sulap kali ini juga membutuhkan asisten. Walaupun memakai asisten, trik sulap ini cukup bersih untuk dimainkan.
Efek : Penonton memilih satu buah kartu dari deck tanpa diketahui pesulap. Kemudian penonton mengingatnya dan memberikannya pasa sukarelawan. Pesulap kemudian membaca kartu itu tanpa melihatnya.
Langkah-langkah :
1. Siapkan sukarelawan rahasia yang mengerti trik sulap ini. Penonton jangan sampai tahu kalau sukarelawan itu adalah orang kita
2. Minta Penonton memilih salah satu kartu dan mengingatnya. Kemudian kartunya diberikan kepada sukarelawan.
3. Sukarelawan itu kemudian meletakkan kartu pilihan penonton di belakang kartu 9 spades tanpa diketahui pesulap. Katakan pada penonton bahwa 9 spades adalah kartu keramat.
4. Anda dapat menebaknya dengan mudah dengan kode berikut :
Rahasia :
9 buah spades (dalam kasus ) merupakan kode dari trik sulap ini. Dari kiri atas ke kanan bawah berupa kode 1-9 (lihat gambar).Jika kartu pilihan penonton di balik 9 spades adalah 5, maka sukarelawan memegangnya seperti gambar di bawah :Jika kartu pilihan penonton di balik 9 spades adalah 4, maka sukarelawan memegangnya seperti gambar di bawah :Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Trik Sulap Prediksi 1089

Dengan sedikit pertambahan dan pengurangan dalam matematika, sulap bisa dibuat bervariasi. Lihat trik sulap kartu + matematika berikut ini!
Efek : Pesulap memberi amplop tertutup pada penonton. Kemudian penonton memilih 3 buah kartu dari deretan yang disediakan pesulap. 3 kartu itu kemudian dimasukkan dalam operasi matematika. Ajaibnya, angka tersebut sudah diprediksi oleh pesulap dalam amplop tersebut.
Rahasia :
1. Siapkan deret kartu A, 2, 3, 4....sampai dengan 10 (Kartu As dihitung bernominal 1). Deretan dengan bentuk sama (wajik, sekop, keriting atau hati semuanya)
2. Isi amplop dengan kartu 8, 9 dan 10 (ketiganya bentuknya bebas) dan jangan sampai penonton tahu isi amplopnya. Berikan amplopnya pada penonton dan suruh penonton untuk menyimpannya.3. Suruh penonton mengambil 3 kartu dari deret kartu yang sudah disiapkan. Urutkan kartu dari nominal terbanyak sampai ke terkecil dan dibuat 3 digit ratusan. Contoh : 651, 321, 987, 863 dll. Suruh penonton agar pesulap tak tahu kartu yang dipilihnya.
4. Kurangi nominal ratusan yang telah terbentuk dengan digit yang dibalik. Contoh : 986 dikurangi dengan 689, 532 dikurangi dengan 235, 721 dikurangi dengan 127 dan lain-lain. (Suruh penonton agar merahasiakan angkanya)
5. Hasil dari pengurangan tadi ditambah dengan hasil pengurangan yang dibalik. Contoh : Jika hasil pengurangannya adalah 298 maka 298 ditambah 892. Jika hasil pengurangannya 581 maka 581 ditambah 185, dst. (Suruh penonton tetap merahasiakan angkanya.
6. Setelah itu dengan ajaibnya anda menyuruh penonton membuka amplop yang diberikan. Angkanya adalah 10-8-9. Jika digabung maka nominal adalah 1089. Berapapun angkanya yang diambil pada tahap 3, tetap saja hasilnya 1089.
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Trik Sulap Memunculkan Asap

Membuat asap dengan tangan kosong? Belum tahu? Ikuti trik sulap sederhana berikut ini! Saya paling sering melihat trik ini dilakukan oleh Limbad dengan skala yang besar.
Efek : Pesulap membakar koin. Kemudian dari tangan pesulap muncul asap yang banyak.
Rahasia : Saya tahu trik sulap sederhana ini sejak usia TK karena bapakku yang guru kimia pernah memainkan ini.
1. Siapkan kertas pemantik korek api dari korek api batangan. Pemantik yang berwarna coklat itu kemudian anda kelupas setipis mungkin. Setipis-tipisnya sehingga tidak tersisa kertas kardus korek
2. Kemudian, letakkan kertas pemantik itu di tempat yang licin. Baik lantai, piring, ataupun koin. Pada posting trik sulap ini saya memakai koin 500 rupiah warna coklat karena relatif licin.
3. Bakar kertas tersebut di atas tempat yang licin. Kemudian, singkirkan abunya dan usapkan jempol dan telunjuk anda pada bekas pembakaran yang menempel pada koin.
4. Gosok-gosokkan jempol dan telunjuk anda yang ada bekas pemantiknya, sehingga akan muncul asap yang cukup banyak. Banyaknya asap tergantung dari banyaknya kertas pemantik yang anda bakar
5. Tambahan trik sulap : Bila anda berada di tempat yang minim cahaya, Tahap 4 bisa anda ganti dengan berada di tempat gelap dan tangan anda berpendar cahaya biru kehijauan.
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Saturday 7 November 2009

Trik Sulap Kartu Dasar Si Stebbin

Ini adalah trik sulap kartu pengembangan dari Si Stebbin deck yang paling mudah dan simpel. Untuk memainkan trik sulap ini, kita harus mempelajari terlebih dahulu deck Si Stebbin di sini.
Efek : Pesulap mengocok deck dan kemudian memberikannya ke penonton. Penonton memotong deck dan menumpukkannya kembali. Pesulap kemudian menebak kartu paling atas dari deck.
Rahasia :
1. Siapkan Si Stebbin’s Deck. Tunjukkan dengan fanning pada penonton deck secara sekilas dan katakan bahwa itu adalah deck biasa.
2. Lakukan prosedur false shuffling/Pengocokan palsu agar pola Si Stebbin Deck tidak berubah.
3. Minta penonton memotong deck dan bagian atas dipindah ke bawah . Langkah ini bisa diulang-ulang beberapa kali
4. Intip kartu terbawah dari deck (jangan terlalu kelihatan mengintip).
5. Tambahkan nilai kartu terbawah dengan 3 dan lanjutkan ke bentuk berikutnya. Umpama kartu terbawah adalah 4 Clubs. Maka kartu paling atas adalah 7 Hearts. Ingat urutan ChaSeD!
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Pola Trik Sulap Kartu Si Stebbin

Ini adalah trik sulap kartu yang cukup rumit dan butuh kesabaran ekstra untuk dipelajari. Trik sulap kartu ini dinamakan Si Stebbin’s Card. Trik sulap kartu milik Si Stebbin ini adalah pola dari deck yang bisa dimainkan beberapa permainan.
Urutan dan pola kartu :
Siapkan satu pak kartu lengkap tanpa Joker sehingga berjumlah 52 buah kartu. Pola trik si Stebbin ini biasa disebut ChaSeD / CHSD (Clubs, Hearts, Spades, Diamonds). Maksudnya urutan kartu dari atas adalah Keriting, Hati, Sekop dan Diamonds. Pola di atas digabungkan dengan urutan angka : A, 4, 7, 10, 13, 3, 6, 9, 12, 2, 5, 8, 11, A... dst. Berarti kartu dari atas ke bawah tiap kartu nilainya ditambah 3. Kartu As bernilai 1 dan Jack, Queen dan King bernilai masing-masing 11, 12 dan 13.
Dua pola diatas kemudian digabung menjadi AC, 4H, 7S, 10D, KC, 3H, 6S.... dst hingga 52 kartu habis disusun menggunakan gabungan pola di atas. Anda harus menghafalkan pola diatas untuk nanti kemudian memainkan trik sulap kartu ini.
Trik sulap ini ketika dimainkan pasti membutuhkan sedikit shuffle (pengocokan). Deck Si Stebbin jangan sampai berubah polanya agar triknya berjalan. Pengocokan pola deck ini adalah dengan false shuffle. Yaitu pura-pura mengocok. Atau bisa dikocok dengan cara mengangkat beberapa kartu dari bawah ke atas. Kedua teknik shuffling ini tidak mengubah pola kartu.
Selengkapnya...

Friday 23 October 2009

Trik Sulap Kartu : Menghilangkan Kartu

Saya melihat trik ini dari teman saya. Saya awalnya merasa tertipu sekali dengan trik ini. Sebenarnya trik ini mudah untuk dipelajari dan dimainkan. Trik sulap kartu ini adalah permainan kartu dengan cara menebak, namun dengan trik dan sensasi yang berbeda pula.
Efek : Pesulap memberikan satu deretan kartu pada penonton. Penonton memilih satu kartu (dalam hati). Kemudian, pesulap mampu membuat kartu yang dipilih penonton menghilang.
Rahasia : Permainan ini sangat mudah untuk dimainkan.
1. Siapkan beberapa kartu yang identik. Dalam permainan ini saya memakai 12 kartu yang dibagi dalam 2 set. Contoh kartu yang saya pakai adalah Jack, Queen dan King. Lalu, bagi 12 kartu itu menjadi 2 bagian.
2. CARA MENGATURNYA : usahakan kartu itu dikombinasikan dan sesuaikan komposisinya sehingga kedua set kartu itu sekilas mirip dan identik.
3. Kemudian, pegang satu bagian dengan tangan kiri anda. Dan pegang satu bagian dengan tangan kanan. Set kartu yang berada di tangan kanan anda kurangi 1 sehingga jumlahnya tinggal 5.

Ini adalah contoh 6 buah kartu di tangan kiri :
Ini adalah contoh 5 buah kartu di tangan kanan :
4. kemudian tunjukkan set kartu di tangan kiri anda dan suruh penonton mengingat 1 kartu. Dengan segera tarik tangan kiri anda dan kemudian tunjukkan 5 buah kartu di tangan kanan anda. Teknik cara mengganti antara set kartu tangan kiri dan kanan dapat anda kembangkan sendiri
5. Katakan pada penonton : ”Saya memang tidak bisa menebak kartu yang anda bayangkan. Tetapi saya dapat membuatnya hilang!”.
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Thursday 22 October 2009

Trik Sulap Menebak Warna Crayon

Efek : Penonton memberikan crayon pada tangan pesulap yang diletakkan di belakang punggungnya. Dengan kemampuan magisnya, pesulap dapat menebak tanpa melihat dengan tepat warna crayon yang diberikan oleh penonton.
Rahasia :
1. Untuk menampilkan ini, anda sebaiknya punya kuku yang cukup panjang (kira-kira belum potong kuku 1 minggu)
2. Belum tahu? Begini caranya. Berikan penonton satu pak crayon. Kemudian, balikkan badan anda, dan letakkan kedua tangan di belakang punggung anda sehingga anda siap menjalankan aksi
3. Minta penonton untuk mengambil satu buah crayon di tangan anda. Pada tahap ini, anda ambil sekerat crayon dengan kuku anda. Jangan sampai penonton mengetahui ketika anda mengambil dengan kuku.
4. Jika sudah, minta penonton untuk mengambil crayonnya sekaligus suruh penonton untuk mengembalikan crayon pada tempatnya
5. Ketika anda menebak akan menebak crayonnya, anda mengintip warna crayon yang menempel pada kuku anda. Simpel Kan?
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Trik Sulap Kartu : Clairvoyant

Ini adalah trik sulap kartu (lagi) yang enak untuk dimainkan. Permainannya bersih dan cukup membingungkan. Inilah trik sulap membaca kartu
Efek : Pesulap membawa satu buah deck. Penonton kemudian mengambil satu buah kartu dari deck dan mengingatnya. Kartu kemudian dikembalikan ke deck. Deck kemudian dikocok bergantian oleh pesulap dan penonton. Penonton memberitahukan kartu apa yang diingatnya tadi. Pesulap berhasil mencari kartu yang diambil penonton tadi tanpa melihat kartu bagian depannya.
Rahasia :
Persiapan : Trik sulap ini membutuhkan persiapan yang membosankan. Buat tanda semua kartu pada bagian belakangnya dengan silet. Salah satu sudut (kanan atas) kartu dikikir dengan silet. Itu berlaku untuk semua kartu dalam deck. (lihat gambar)Magic : Bawa deck yang sudah disiapkan. Minta penonton mengambil satu kartu. Suruh dia mengngatnya. Kembalikan kartu yang dia pilih. Usahakan ketika dia mengembalikan kartunya, kartu yang dikembalikan terbalik atas dan bawah bagaimanapun caranya. Penonton dan anda mengocok kartu bergantian. Dengan mantra magic, anda bisa mencari kartu pentonton. Lihat gambar!
Selengkapnya...

Monday 19 October 2009

Trik Sulap Kartu : Kartu Asimetris

Ini adalah trik sulap mentalis yang cukup mengasyikkan. Mungkin banyak yang menyangka kartu remi adalah simetris. Padahal, mereka adalah serupa tapi tak sama.
Efek : Pesulap mengambil Royal Flush of Spades (10, J, Q, K dan As sekop). Kemudian penonton membalik atas dan bawah salah satu kartu tanpa diketahui pesulap. Kemudian pesulap menebak kartu yang dibalik penonton.
Rahasia :
1. Siapkan Royal Flush of Spade seperti pada gambar.2. Minta penonton memutar kartu (atas menjadi bawah bawah menjadi atas) salah satu kartu
3. Kartu dikembalikan lagi kepada anda
4. Anda menebak satu kartu dengan cara, jika yang dibalik penonton adalah :
As : maka gampang sekali untuk ditebak karena As tidaklah simetris
King, Queen, atau Jack : Ketiga kartu ini serupa tapi tak sama. Pasti ada perbedaan baik warna, garis, coretan yang sudah terpola dari pabrik tapi mudah diamati. Seperti pada gambar : (maaf tidak jelas)Setiap pabrikan mempunyai gambar dan corak yang berbeda. Anda bisa mencarinya lebih dulu. Hal ini juga termasuk pada bentuk Clubs, Hearts dan Diamonds.
Ketika menebak kartu, jangan terlalu lama dan terlihat mengamati kartu karena penonton akan curiga
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Saturday 17 October 2009

Trik Sulap Mentalism : Kotak Joe Sandy (2)

Pasti anda terkagum-kagum melihat Trik Sulap Kotak Ajaib milik Joe Sandy! Saat itu, Joe mendapat standing ovation. Namun dengan membaca posting ini, anda bisa mempelajari dan menunjukkannya Trik Sulap Kotak Ajaib ala Dunia Sulap pada orang lain!
Efek : Penonton menyebutkan sebuah angka. Dengan cepat tepat, pesulap dapat membuat tabel persegi 4 x 4 kotak yang tiap kotak diisi satu angka. Penjumlahan baris, kolom, diagonal dan sudut adalah angka yang dipilih penonton!
Rahasia :
1. Anda harus hafal dan mengetahui angka dan susunan di kotak di bawah ini secara sama persis. Bagaimanapun cara menghafalnya, anda tetap harus hafal.2. Kotak berisi angka akan anda tulis tanpa perubahan. Anda hanya akan mengubah kotak A, B, C dan D.Tak usah kuatir, angka-angka dari kotak ini sudah bisa diaplikasikan tanpa harus mengutak-atiknya terlebih dahulu.
3. Suruh penonton untuk memilih angka dari 25 sampai 100. Setelah itu, jelaskan padanya bahwa kamu akan membuat penjumlahan baris, kolom, diagonal dan sudut adalah angka yang dipilih penonton.
4. Kemudian anda kurangi (dalam hati) angka pilihan penonton dengan angka 21. Kemudian, hasil pengurangan tersebut nanti akan diletakkan di kotak A. Kotak B akan diisi angka A+1, kotak C akan diisi angka A+2, kotak D akan diisi angka A+3.
5. Taruhlah penonton memilih angka 40. Kemudian, kurangi 21, jadi 40-21= 19 maka angka 19 letakkan di kotak A. Kotak B akan diisi 19+1 = 20. kotak C akan diisi 19+2 = 21 dan kotak D akan diisi 19+3 = 22.6. Jika anda sudah mengisi kotak semuanya maka baris, kolom, diagonal, 4 sudut termasuk 4 kotak di tengah adalah angka yang dipilih penonton.

Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Trik Sulap Ilusi : Pensil Menembus Uang Kertas

Kali ini saya ada trik sulap ilusi yang sebenarnya sangat sederhana. Namun jika kita melakukan trik sulap ini dengan baik, maka penonton akan kebingungan melihat trik ini.
Efek : Pesulap meminjam uang kertas seribu rupiah. Lalu pesulap melipatnya dan melatakkan di tangannya. Pesulap kemudian melubangi uang kertas itu dengan pensil. Uang kertas kemudian diberikan kepada penonton dalam keadaan tidak berlubang.
Rahasia :
Lipat kertas seperti gambar di bawah !
Selengkapnya...

Wednesday 16 September 2009

Trik Sulap menghidupkan lalat mati (2)

Trik ini juga trik biologi yang dapat menghidupkan makhluk hidup (lalat) yang sudah mati. Namun trik ini berbeda dengan trik sebelumnya
Efek : Pesulap menghidupkan lalat mati
Rahasia : Tangkap lalat (usahakan masih hidup). Celupkan lalatnya ke dalam air selmaa beberapa saat. Lalu taruh di atas meja dan timbun dengan garam. Dalam tempo beberapa menit lalat hidup kembali. Sebenarnya lalat hanya pingsan dan saluran pernapasannya tersumbat air. Karena garam bersifat menyerap air maka si lalat pun selamat.
Memang simpel. namun anda perlu sedikit latihan agar lalatnya tidak terlalu lama tenggelam!
Selengkapnya...

Sunday 13 September 2009

Trik Sulap Google

Efek : Pesulap dapat menghilangkan dua buah huruf "O" oada halaman browser Google dengan cara menutupnya dengan jarinya di depan layar komputer. Pesulap juga dapat mengembalikan huruf "O" nya kembali.

Rahasia : Gampang! Silakan anda meluncur ke http://www.darkartsmedia.com/Google.html . Tutup dua huruf O pada GOOGLE dan klik mouse di sembarang tempat. Tunggu beberapa saat dan anda perlihatkan huruf O nya menghilang.

Tutup kembali bekas huruf O itu. kamudian klik sekali lagi dan huruf O-nya akan kembali dalam beberapa detik. Klik ketiga akan mengembalikan anda ke Situs Google asli sehingga penonton gagal mencoba trik sulap anda!
Tanpa banyak kata, ayo kita langsung coba ke http://www.darkartsmedia.com/Google.html!!!
Selengkapnya...

Wednesday 26 August 2009

Meramal Nasib

Percayakah anda dengan seseorang yang meramal nasib? Saya akan mencoba menuliskan aksi ini. Namun ini hanyalah trik sulap sederhana yanb bisa dimainkan semua orang. Trik Sulap angka ini bisa meramal nasib yang mungkin mengejutkan anda.
Efek : Penonton menentukan beberapa angka. Setelah itu, penonton mengolah angka tersebut dan dengan ajaib, pesulap dapat meramal nasib penonton.
Rahasia : Trik sulap meramal nasib ini sangat sederhana. Saya akan langsung menjelaskannya sesuai dengan instruksi pesulap yang mungkin dapat anda ubah sesuai selera anda. Kemudian, berikan kalkulator pada penonton karena angkanya mungkin terlampau besar. Begini triknya : ”Coba anda tuliskan di kalkulator tiga angka. Baik itu adalah tanggal lahir anda, sebagian kode PIN rekening anda, dan lain-lain. Kemudian, tulis ulang tiga angka itu. ”
”Contohnya jika anda menulis angka 341, maka tulis kembali sehingga menjadi 341341. Kemudian, enam digit angka itu anda bagi dengan 7. Jika sudah, hasilnya anda bagi lagi dengan 11. ”
”Yang terakhir, hasil tersebut anda bagi dengan tiga angka yang anda tuliskan pada awal langkah ini. Setelah itu, kalkulator dapat meramal nasib anda 7 hari ke depan! Percaya atau tidak, itulah nasib anda!”
Berapapun angka yang dipilihnya, maka hasil akhirnya adalah 13. Bagi kebanyakan orang, angka 13 adalah angka sial.
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Saturday 8 August 2009

Trik Sulap : Air Magnetis

Mohon maaf bila saya jarang memberikan trik sulap ilusi di blog ini. Namun saya akan memberikan sedikit trik sulap ilusi sederhana di sini.
Efek : Pesulap membawa sebuah gelas. Kemudian, gelas tersebut diisi dengan sedikit air. Pesulap kemudian membalik dan menumpahkan isi gelasnya. Ajaibnya, airnya tidak tumpah dan seakan menempel pada gelas.
Rahasia :
1. Siapkan sebuah gelas putih (jangan bening). Siapkan juga pembalut wanita paling ampuh (sayang saya tidak tahu merknya). Kemudian letakkan pembalutnya di dasar gelas.
2. Temui penonton dan tunjukkan bahwa gelas kosong (terlihat kosong karena pembalut tersamar warna gelas).
3. Tuangkan air dalam gelas secukupnya (sesuai kapasitas pembalut)
4. balikkan gelasnya dan airnya tidak tumpah.
5. Katakan pada penonton ”Air ini telah menyatu dengan gelas sehingga airnya tidak dapat tumpah!
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Thursday 23 July 2009

Trik Sulap Prediksi angka 9

Setelah saya baca-baca buku, ternyata angka 9 sangat banyak dan variatif untuk dibuat trik sulap yang sangat membingungkan.
Efek : Penonton memukirkan sembarang angka (bisa banyak digit). Kemudian, dari angka itu penonton membuat angka baru dengan penyusun angka-angka yang pertama. Setelah itu dicari selisihnya dan dijumlahkan hingga tinggal 1 angka saja. Dan lagi-lagi pesulap sudah memprediksinya.
Rahasia :
1. Untuk persiapan, buat angka ”9” pada kertas dan simpan pada amplop.
2. Minta penonton memilih sembarang angka. Bisa 3 digit, 4 digit, dan seterusnya.
3. Buat susunan angka baru dari beberapa angka yang dipilihnya pada tahap #1. Contohnya jika dia memilih angka 3561, dia bisa membuat 5316, 1356, 6531, dst.
4. Minta hitung selisih kedua susunan angka yang telah dibuat (bisa menggunakan kalkulator untuk lebih mudah).
5. Jika sudah menemukan selisihnya, maka buat selisihnya itu menjadi 1 angka. Contohnya 3879 maka dibuat 3+8+7+9 = 27 kemudian 2+7 = 9. Jangan khawatir, berapapun angkanya pada tahap #1 dan tahap #2 jika menggunakan cara ini, hasilnya akan selalu 9.
6. Anda bisa membuka amplopnya dan menunjukkan angka 9 yang sudah anda tulis.
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Friday 17 July 2009

Trik Sulap Kartu Fleksibel

Jika dalam posting-posting yang lalu saya menulis trik sulap paling sederhana, kali ini saya akan membahas trik sulap yang lebih sederhana namun cukup membingungkan tentunya.
Efek : Penonton memilih satu buah kartu dari deck. Setelah mengingatnya, kartu itu kemudian diletakkan di bagian teratas deck. Pesulap kemudian meyakinkan penonton tentang kartu pilihannya. Pesulap dengan tepat menebak kartu yang dipilih penonton.
Rahasia :
1. Kocok deck di depan penonton untuk memastikan tidak ada trik sebelumnya
2. Minta penonton untuk mengambil satu buah kartu dan mengingatnya.
3. Letakkan kartu pilihan penonton di bagian teratas deck.
4. Ambil kartu teratas, tunjukkan kartunya pada penonton dengan tegak lurus. Namun lengkungkan sedikit kartunya agar anda bisa melihat kartu yang dipilihnya. Dalam ilustrasi anda bisa melihat kartu 2 hati.
5. Yang paling dibutuhkan di sini adalah kemampuan mengalihkan perhatian. Seperti dengan omongan : ”Apakah anda yakin ini kartu anda?” atau ”Apakah kartu anda masih di bagian teratas?” atau perkataan yang lain sesuai pilihan anda.
6. Kartunya anda letakkan kembali di dalam deck. Anda bisa menebaknya dengan mudah!
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Sunday 12 July 2009

Trik Sulap Kartu : Mengecek Keserasian

Semua orang mempunyai takdir dalam pasangan sendiri-sendiri. Seorang pesulap dapat membuktikan keserasian sebuah pasangan dengan trik sulap kartu : keserasian pasangan
Efek : Pesulap menemui dua orang penonton (satu pasang kekasih). Mereka diberi 1 pak kartu dan masing-masing orang menyilang satu buah kartu secara acak di belakang punggung mereka. Pesulap membuktikan mereka adalah serasi karena pasangan itu menyilang di kartu yang sama
Rahasia :1. Persiapan : Pilih satu buah kartu dari dalam deck. Silang dua sisi kartu seperti pada gambar menggunakan spidol. Sembunyikan kartu yang anda simpan di tengah-tengah deck.2. Datangi sebuah pasangan kekasih. Berikan deck pada salah satu dari mereka dan minta mengocoknya di punggung mereka .
3. Beri mereka spidol kosong/mati/habis. Minta salah satu dari mereka menyilang sisi depan dari tiap ujung kartu secara acak di punggung mereka.
4. jika sudah, berikan deck pada anggota pasangan yang lain.
5. Minta dia untuk menjalani prosedur sama seperti tahap 2 dan 3 . namun pasangan ini menyilang bagian belakang kartu. Suruh dia mengocok kartu sebelum anda minta kembali
6. Anda buka deck dan pasangan kekasih menemukan sebuah kartu yang disilang bagian depan dan belakangnya.
7. Berikan selamat kepadanya : ”Selamat! Hati anda bertautan dan memang sepasang kekasih yang abadi!”
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Wednesday 8 July 2009

Trik Sulap Kartu Memori Super

Pesulap tentu mempunyai memori yang super (dengan trik khusus tentunya). Dengan sedikit trik ini, kita bisa ”menghafalkan” 52 kartu remi yang telah dikocok selama setengah menit dan menebaknya dengan tepat. Aksi ini pernah dipertontonkan, namun saya siapa yang menampilkan. Ingin menghafal dengan cepat dan tepat? Ikuti Trik Sulap Kartu Super Memori ini!Efek : Pesulap memberikan 1 set kartu pada penonton. Penonton kemudian mengocoknya dan diberikan pada pesulap. Pesulap menghafalkan kartunya selama 30 detik. Penonton dapat membantu menghitung. Setelah 30 detik, kartu dimasukkan ke bungkus pack kartu dan dengan super memori, pesulap dapat mengulang kembali hafalannya dengan tepat.
Rahasia : Triknya sangat mudah, bodoh serta membodohi.
1. Siapkan 1 pack kartu remi beserta bungkusnya.2. Berikan sedekit lubang kecil pada ujung kanan bawah bungkus. Berikan kartu pada penonton, suruh dia untuk mengocoknya. Suruh dia memberikan kartunya pada anda untuk dihafalkan selama 30 detik.
3. Kemudian anda pura-pura menghafalkannya dan berusahalah seserius mungkin.
4. Setelah 30 detik, cepat-cepatlah anda (untuk menunjukkan kesan benar-benar menghafalkan) memasukkannya pada bungkus pack kartu.
5. Anda mengeluarkannya satu-satu (dari depan) dan anda pun bisa menebaknya dengan tepat karena kartu yang akan anda ambil sudah anda lihat dari bungkus yang sudah dilubangi.
6. Pada contoh gambar di bawah, kartu yang akan kita ambil adalah Jack Sekop.
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Sunday 5 July 2009

Trik Sulap Kartu Ke-18

Trik Sulap kartu ke-18 permainan yang sederhana namun membingungkan apabila belum tahu triknya. Mohon maaf kalo postingnyanya selalu trik sulap cardician.
Efek : Penonton mengocok deck. Kemudian, pesulap deal (membuka ke atas) satu-persatu bebrapa kartu. Kemudian. tumpukan dikembalikan dan pesulap meletakkan 4 kartu dan menggenapinya mejadi 10. Pesulap dapat menebak kartu sesuai jumlah dari kartu tumpukan.
Rahasia :
1. Persiapkan deck lengkap tanpa Joker (52 kartu). Minta penonton untuk mengocoknya dan berikan pada kita secara tertutup.
2. Deal (buka) di atas meja dan tumpuk satu-persatu sebanyak 26 kartu urut dari atas deck. Hitung satu-persatu ketika membuka kartu. Ingat kartu yang ke-18 kita buka karena ini adalah kartu kunci kita. (Misalkan 7 sekop)
3. Kemudian, tutup 26 kartu yang kita buka dan letakkan (jangan ubah urutan) di bagian bawah deck awal.
4. Buka 4 kartu di atas meja secara berderet. Minta penonton untuk menghitung total nilai 4 kartu itu ini adalah angka kunci kita. (misalkan jumlahnya 24) (Jack, Queen dan King bernilai 10 sedangkan As bernilai 1)
5. Genapi angka tiap kartunya dengan jumlah kartu sehingga menjadi 10 dan buat menjadi tumpukan. Sehingga akan muncul 4 tumpukan Apabila membuka 4 maka anda menambah 6 kartu. Apabila anda membuka 2 maka anda menambah 8 kartu. Apabila anda membuka 10, maka anda tak perlu menambah kartu.
6. Kumpulkan 4 tumpukan terbuka itu, kemudian tutup tumpukannya dan letakkan di bagian bawah deck.
7. Anda bisa menebak ”Kartu ke 24 (angka kunci) dari atas adalah 7 sekop (kartu kunci)! Percaya atau tidak?”
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Friday 3 July 2009

Trik Sulap Mind Reading Sederhana

Posting mind reading ini adalah trik sulap membaca pikiran yang cukup sederhana. Tak perlu trik-trik khusus. Cuma butuh sedikit hukum peluang semata.
Efek : Penonton memilih sebuah nama gunung dan nama hewan. Pesulap dapat memprediksi nama keduanya dengan tepat.
Rahasia : Cukup mudah! Ikuti petunjuk berikut!
1. Suruh penonton memilih suatu angka dalam hati. Minta dia untuk tambahkan angkanya dengan 12. Kemudian, minta dia untuk menguranginya dengan angka yang dipikirkannya. Kemudian hasilnya dibagi menjadi 2. (tanpa anda beritahukan pada penonton, hasilnya pasti 6). Trik dasar matematika SD ini sungguh basi dan anda bisa menggunakan trik lain.
2. Hasil angka itu dibuat huruf. Seperti A=1, B=2, C=3, Y=25, Z=26, dll. (tanpa disadari penonton, hasilnya pasti F)
3. Minta penonton untuk membuat suatu nama gunung dengan huruf pertama hasil tadi (F). Dengan komunikasi anda yang baik dan memburunya, kemungkinan besar dia memulih FUJI.
4. Minta penonton membuat suatu nama hewan dengan awalan huruf ketiga nama gunung tadi. Huruf ketiga dari FUJI adalah J. Dengan komunikasi anda yang baik dan memburunya, kemungkinan besar dia memilih JERAPAH walaupun masih ada Jalak, Jangkrik, dll.
5. Tinggal selera anda untuk memprediksi atau menebaknya. Jika anda mau memprediksi, silakan anda menulis di kertas tulisan FUJI dan JERAPAH
6. Trik ini bisa anda ganti dengan menyesuaikan kemungkinan muncul suatu nama.
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Tuesday 30 June 2009

Trik Kotak Ajaib Joe Sandy

Tentu anda pernah melihat aksi Joe Sandy dengan kotak ajaib 4 x 4. Saya tidak tahu apakah itu menggunakan trik ini, trik lain, atau benar-benar kekuatan pikirannya.
Efek : Pesulap membuat kotak 4 x 4 yang bila dijumlahkan :
-Secara Horizontal
-Secara Vertikal
-Secara diagonal
-4 angka di tiap sudut
-4 angka di tengahAkan menghasilkan angka yang ditentukan penonton
Dengan Persyaratan :
- Tidak boleh ada dua angka yang sama muncul dalam tabel
Rahasia : Suruh penonton memilih angka 2 digit dari 50-99. Kemudian, gunakan saja trik dan rumus yang ada dalam kotak ini!

Trik sulap ini sungguh mudah. Bagian yang paling sulit adalah ketika menentukan baris pertama A B C D karena jangan sampai angkanya terlalu berdekatan. Karena jika berdekatan memungkinkan keluar angka yang sama.
Dalam kasus ini penonton memilih angka 80. Jadi anda tinggal mengatur baris teratas sehingga berjumlah 80. Sehingga baris-baris bawahnya dapat anda tulis berdasarkan rumus di atas. Contoh kotak 4 x 4 dengan jumlah 80.

Selamat Mencoba!

Selengkapnya...

Monday 29 June 2009

Trik Sulap Menebak Hari

Trik ini pernah dimainkan oleh Sam White pada Duel The Master Season 1 vs Season 2. Trik yang amazing, baffling, and other!. (Mungkin) apabila Sam White menggunakan trik ini sejak awal, mungkin dia akan lolos ke tahap yang lebih tinggi.
Efek : Penonton memilih suatu tanggal, bulan dan tahun. Kemudian, pesulap memberi tahu nama hari itu (Kamis, Minggu, Senin, dll). Hal itu bisa dibuktikan dengan memberi kalender pada penonton. Setelah dicek, hari dan tanggalnya sama! Rahasia: Sayangnya kita harus menghafalkan semua kode ini. Apabila hafalan anda lemah seperti saya, anda bisa menuliskannya tipis-tipis pada kertas yang akan anda gunakan untuk menghitung hari.

KODE BULAN :
JANUARI = 3
FEBRUARI = 6
MARET = 6
APRIL = 2
MEI = 4
JUNI = 0
JULI = 2
AGUSTUS = 5
SEPTEMBER = 1
OKTOBER = 3
NOVEMBER = 6
DESEMBER = 1

KODE TAHUN :
1700-an = 2
1800-an = 0
1900-an = 5
2000-an = 4
2100-an = 2

Dalam kasus ini kita gunakan tanggal 4 November 2009. Langkah pertama, ambil 2 digit angka belakang dari tahun yaitu 09. Kemudian dua digit tadi dibagi dengan angka 4 (9 : 4 = 2 sisa 1. Abaikan sisanya). Tambahkan hasilnya dengan dua digit akhir tahun tadi (2 + 9 = 11). Jumlahkan hasulnya dengan kode tahun. (11 + 4 = 15). Kemudian tambahkan dengan kode bulan (15 + 6 = 21). Kemudian tambahkan dengan tanggalnya (21 + 4 = 25). Kemudian, bagi dengan 7 (25 : 7 = 3 sisa 4) Dalam operasi terakhir, yang dipakai adalah sisanya. Karena sisanya adalah 4, maka hari tanggal itu adalah hari keempat atau Rabu (Ingat bahwa hari pertama adalah hari Minggu!)
Apabila anda menemukan sisa dalam operasi terakhir adalah nol ( 0 ) maka bisa dipastikan bahwa itu adalah hari Sabtu!
Trik ini saya dapat dari Viktor = http://victorcubers.blogspot.com/
Selamat Mencoba
Selengkapnya...

Friday 26 June 2009

Trik Sulap Kartu : Double Lifting

Trik Sulap kartu yang sederhana ini banyak disebut sebagai dasar dari trik-trik lainnya. Kebanyakan orang termasuk saya suka menyebutnya teknik Double Lifting. Mau Tahu?
Efek : Pesulap menunjukkan pada penonton kartu teratas dari sebuah deck. Umpamakan kartu itu adalah King Sekop. Kemudian, kartu itu diletakkan lagi ke bagian teratas. Jack Sekop tadi kemudian diletakkan ke bagian terbawah deck. Pesulap berkata ”Naik!”. Sehingga setelah dibuka, kartu King Sekop sudah naik ke bagian teratas deck. Rahasia : Inilah yang disebut teknik Double Lifting atau mengangka berganda.
1. Siapkan deck biasa. Dalam kasus ini, letakkan 10 diamond pada bagian teratas deck. Kemudian King Sekop diletakkan pada kartu kedua dari atas.
2. Mulai beraksi pada penonton. Angkat langsung dua kartu sehingga penonton akan melihat King Sekop dan tunjukkan bahwa ”satu kartu” itu adalah King Sekop. Dia tak akan melihat kartu 10 diamond yang ada di sebaliknya.
3. Kemudian, letakkan dua kartu itu di bagian teratas deck. Katakan pada penonton : ”Saya akan meletakkan King Sekop ke dasar deck”. Kemudian anda memindah satu kartu teratas ke dasar deck. Kartu yang anda pindah adalah 10 diamond namun penonton mengiranya King Sekop.
4. Kemudian anda katakan ”Naik!”. Dan anda membuka kartu King Sekop yang berada di atas. Penonton akan menganggap King Sekop naik dari bawah ke atas.
Mungkin banyak yang mengalami kesulitan melakukan trik ini. Trik ini perlu banyak latihan terutama pada waktu mengambil 2 buah kartu. Tak perlu khawatir karena inti dari sulap adalah latihan!
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Friday 19 June 2009

Memprediksi Angka

Memprediksi itu mudah jika ada sebuah data yang mendukung. Akan sangat lebih mudah lagi jika ada trik dalam memprediksi. Inilah trik sulap memprediksi angka!
Efek : Pesulap menuliskan angka pada selembar kertas. Pesulap kemudian menyuruh penonton untuk membayangkan sebuah angka. Pesulap membuka angka yang ditulisnya dan prediksinya tepat!
Rahasia :
1. Trik ini sangat mudah namun cukup membingungkan. Anda harus menyiapkan sebatang kecil karbon grafit pensil kira-kira 1 cm. Tempelkan dengan selotip pada jempol anda sehingga anda bisa menulis menggunakan itu.
2. Kemudian datangi penonton dengan membawa kertas dan pensil. Katakan ”Bayangkan dua digit angka dan saya akan memprediksi angka yang ada dalam pikiran anda!” Kemudian anda pura-pura menggoreskan pensil namun tidak menulis apapun pada kertas.
3. Letakkan pensil secara meyakinkan. Katakan : ”Berapa angka anda?”. Dalam contoh kasus ini penonton menjawab ”tigapuluh enam”. Kemudian angka menuliskan angka 36 pada kertas dengan menggunakan grafit kecil di jempol anda.
4. Anda bisa membuyarkan konsentrasinya dengan kemampuan komunikasi anda. Seperti ”Anda yakin itu angka anda? Saya tak mau anda mengubah angka di pikiran anda” atau ”Saya rasa prediksi saya salah. Namun pikiran anda berubah dan prediksi saya menjadi benar”. Ketika anda membuyarkan konsentrasinya, anda bisa menuliskan angka yang dikatakannya.
5. Anda tunjukkan tulisan di kertas pada penonton. ”Prediksi saya tepat!”
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Wednesday 17 June 2009

Trik Sulap : Eagle's Eye

Saya rasa trik sulap kartu ini adalah trik sulap kartu yang paling sederhana dan mudah untuk dimainkan. Tapi bagi seseorang yang tidak tahu trik ini akan sedikit bingung.
Efek : Pesulap mempersilakan penonton mengocok kartu yang tertutup. Kemudian pesulap mengocok kartu lagi untuk memastikan tidak ada trik khusus sebelumnya. Penonton memilih satu kartu secara random dari deck dan mengingatnya. Kartu yang dipilih penonton tadi lalu diletakkan di bagian teratas deck. Penonton kemudian memotong deck menjadi dua bagian. Bagian bawah diletakkan di bagian atas. Pesulap membuka satu-persatu kartunya dan pada kartu yang dipilih penonton, pesulap berkata : ”Ini kartumu!”
Rahasia : Anda Cuma butuh trik mata elang atau curi-curi pandang. Pada waktu giliran anda mengocok kartu, anda ada kesempatan mencuri pandang kartu terbawah dan mengingatnya (dalam kasus ini Jack Hati). Sehingga, ketika anda membuka satu-persatu kartu dari deck, maka kartu apapun setelah kartu yang terbawah (Jack Hati) adalah kartu milik penonton!
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Friday 12 June 2009

Abu Rokok tidak Jatuh

Pernah melihat seseorang merokok tanpa satu abu-pun yang jatuh dari rokoknya. Trik sulap ini memang sangat membingungkan bagi orang-orang yang belum mengerti. Tapi posting ini tak akan merubah pernyataan bahwa rokok itu berbahaya. Kalau tidak terpaksa atau suatu tuntutan aksi, janganlah anda merokok. Inipun hanya merupakan trik sulap semata
Efek : Anda merokok dengan abu yang sangat panjang dan abunya tidak jatuh.
Rahasia : Persiapan : Klip jepitan kertas, rokok filter dan korek api tentunya. Begini langkah-langkahnya :
1. Siapkan klip kertas dan luruskan klip kertasnya.
2. masukkan klip kertas secara perlahan-lahan dari ujung rokok secara lurus sehingga sedikit menancap ke busa filter rokok.
3. Jangan membuat lubang di sekeliling rokok akibat tusukan dari klip jepitan kertas.
4. apabila klip jepitan ada yang tersisa dan menyembul keluar, anda dapat mengulanginya dan memotong sehingga tak tampak klip yang menonjol keluar
5. anda dapat menyalakan rokoknya. Anda boleh isap rokok tersebut (katanya rasa tak berubah) atau sebaiknya anda tunggu saja sembari beratraksi magic.
6. penonton akan terheran-heran melihat abu rokok anda belum jatuh juga.
Selamat latihan dan mencoba!
Selengkapnya...

Monday 8 June 2009

Trik Sulap : Merah dan Hitam 2

Seperti trik-trik kartu saya terdahulu, dalam trik sulap kartu kali ini saya akan menampilkan sebuah pertunjukan dimana pesulap dapat menebak kartu yang diambil oleh penonton dengan tepat.
Efek : Pesulap membagi deck tepat menjadi 2 bagian yang dipisah. Penonton mengocok tiap-tiap tumpukan. Setelah itu, penonton memilih 1 kartu dari bagian atas masing-masing tumpukan. Setelah itu, kartunya dikembalikan. Penonton mengocok masing-masing tumpukan. Setelah itu dengan tepat pesulap menebaknya.
Rahasia : Rahasia permainan ini sudah saya kupas dalam Trik Sulap : Merah dan Hitam namun saya hanya menyajikan dalam model yang berbeda.
1. Sebelum aksi, kita harus mengadakan persiapan terlebih dahulu. Pisahkan kartu merah dan hitam dan buat menjadi 2 tumpukan. Tumpukan A berwarna merah dan tumpukan B berwarna hitam semua.
2. Penonton mengocok masing-masing tumpukan dan mengambil masing-masing kartu bagian teratas. Suruh dia mengingat kartunya dan kembalikan secara menyilang (kartu dari tumpukan merah ke tumpukan hitam dan dari kartu dari tumpukan hitam ke tumpukan merah).
3. Biarkan penonton mengocok masing-masing tumpukan (jangan dicampur antara tunpukan merah dan hitam) untuk membuktikan tidak ada trik khusus sebelumnya.
4. Seteleh itu giliran anda yang mencari sebuah kartu hitam di tengah-tengah banyak kartu merah dan sebuah kartu merah di tengah-tengah banyak kartu hitam. Itulah kedua kartu yang dipilihnya!
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Friday 5 June 2009

Trik Sulap Menambah Koin

Trik sulap koin ini sebenarnya sudah banyak yang tahu. Tapi bukan berarti tidak ada yang belum tahu. Trik sulap koin kali ini akan membahas tentang cara menambah jumlah koin secara magic tentunya. Triknya sangat sederhana. Perhatikan!
Efek : Pesulap meletakkan 3 buah koin di atas meja. Koin tersebut kemudian dipindah ke tangan dan jumlah koin bertambah menjadi 5 buah.
Rahasia : Masih belum tahu?
1. Untuk Persiapan : Di bawah tepi meja, 2 buah uang koin dengan plastisin. Usahakan tidak terlihat dari atas. Anda sudah siap melakkan trik ini!
2. Cari penonton. Letakkan 3 buah koin di atas meja, tepat di atas kita meletakkan 2 koin yang ditempelkan dengan plastisin tadi.
3. Letakkan tangan kiri di bawah 2 koin yang menempel dengan plastisin seolah-olah akan menangkap uang yang ada di atas.
4. Dengan tangan kanan, geser 3 koin di atas meja ke tangan kiri. Kemudian tutup tangan kiri dengan tangan kanan. Di saat itulah, tangan kiri mengambil 2 koin yang disembunyikan.
5. Anda dapat menumpahkan koinnya di atas meja. Kemudian penonton dengan heran menghitung uang koin menjadi 5 buah!
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Saturday 30 May 2009

Menghidupkan Lalat Mati

PePercayakah anda pada kehidupan setelah mati? Saya tentu saja percaya kehidupan akhirat nanti. Tapi saya tak akan percaya kalau ada pesulap yang mempu menghidupkan makhluk yang mati, termasuk seekor lalat. Trik sulap kali ini adalah trik untuk membangunkan kembali lalat yang sudah mati. Trik sulap ini sangat sederhana dan sangat mengherankan.
Efek : Pesulap memukul seekor lalat. Bangkai lalat itu diletakkan di atas telapak tangan. Dengan sedikit tiupan, lalat itu hidup dan terbang kembali.
Rahasia : Masih bingung? Ikuti terlebih dahulu persiapan di bawah ini!
1. Ini merupakan tahap persiapan : cari dan tangkap seekor lalat. Bagaimanapun caranya, usahakan agar lalat itu masih hidup dan masih dapat terbang.
2. Bekukan lalat tersebut ke dalam suhu di bawah nol derajat Celcius. Caranya, masukkan lalat itu dalam kantong plastik kecil dan masukkan dalam freezer. Diamkan kira-kira 1 menit.
3. Lalat akan tertidur karena dinginnya suhu tersebut. Yang perlu latihan adalah waktu untuk membekukan lalat ini. Jangan sampai lalatnya mati karena terlalu lama dibekukan. Persiapan anda sudah selesai dan anda bisa menemui penonton
4. Di depan penonton, pura-puralah anda memukul seekor lalat. Kemudian, anda letakkan lalat yang tidur itu di telapak tangan anda.
5. Dengan sedikit hembusan hangat nafas anda, lalat itu akan bergerak-gerak dan hidup kembali.
Perlu banyak latihan untuk mengetahui waktu yang tepat untuk membekukan lalat itu.
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Wednesday 27 May 2009

Memprediksi Kartu Queen

Pasti kita sudah sering melihat aksi mentalis memainkan trik sulap kartu ini. Memang terlihat sedikit tidak mungkin untuk dilakukan. Namun dengan sedikit trik rahasia, kita bisa mempraktekkan trik sulap ini dengan klinis!
Efek : Pesulap menata 10 kartu secara menyamping dengan kartu tertutup ke bawah. Pesulap juga memberi penonton amplop yang tertutup. Kemudian, pesulap menanyakan pada penonton berapa angka favoritnya. Berdasarkan angka tersebut, pesulap membuka satu di antara sepuluh kartu tadi. Kartu yang dipilih secara ajaib sudah diprediksi pesulap sebelumnya!
Rahasia :
1. Tahap Persiapan : Ambil kertas dan tuliskan ”Saya sudah memprediksi kartu yang anda ambil Kartunya adalah Queen!” Kemudian masukkan pada amplop dan berikan pada penonton.
2. Urutkan kartu sesuai dengan gambar di bawah ini. Namun, untuk menjalankan trik ini, kartu seperti gambar di bawah ini dengan ditutup ke bawah.
Kartu Queen berada di urutan ke 3 dan 7 dari kiri. Kartu bertanda silang boleh kita isi dengan kartu apapun!
3. Anda suruh penonton memilih angka dari 1-10. berdasarkan angka tadi, anda dapat memaksa penonton untuk membuka kartu Queen!
Jika penonton sudah memilih angkanya, maka anda tinggal mengeja dan mengucapkan angkanya! Satu huruf/angka yang dieja mewakili 1 kartu!

Jika 1 maka ucapkan S-A-T-U dari kanan
Jika 2 maka ucapkan D-U-A dari kiri
Jika 3 maka ucapkan 1-2-3 dari kiri
Jika 4 maka ucapkan 1-2-3-4 dari kanan
Jika 5 maka ucapkan L-I-M-A dari kanan
Jika 6 maka ucapkan E-N-A-M dari kanan
Jika 7 maka ucapkan 1-2-3-4-5-6-7 dari kiri
Jika 8 maka ucapkan 1-2-3-4-5-6-7-8 dari kanan
Jika 9 maka ucapkan S-E-M-B-I-L-A-N dari kanan
Jika 10 maka ucapkan S-E-P-U-L-U-H dari kiri

Maka hitungan akan berhenti pada kartu Queen
4. Dengan demikian, anda suruh penonton untuk membuka amplop yang sudah anda prediksikan sebelumnya!
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Friday 22 May 2009

Trik Menebak Koin

Kali ini saya akan sedikit memberikan trik yang sebenarnya sangat sederhana. Trik mentalis ini mudah dipelajari dan bisa dipraktekkan siapa saja dan semua kalangan.
Efek : Pesulap memberikan sebuah koin kepada seorang penonton. Penonton kemudian menjalankan instruksi yang diberikan pesulap. Pesulap menggenggam koin yang dipegangnya dan dengan tepat si pesulap menebaknya.
Rahasia : perhatikan prosedur berikut!
1. Pilih seorang penonton. Usahakan yang berkulit putih sehingga mudah dalam menjalankan trik ini ke depannya.
2. Beri penonton koin. Lalu mulai berikan instruksi (yang dapat kreasi sendiri) : ”Setelah saya berikan koin ini, letakkan koin tersebut di tangan kanan atau kiri”

3. Lanjutkan : ”Kemudian, genggam koin kuat-kuat dan angkat tangan yang membawa koin DI ATAS KEPALA! Koin yang anda pegang akan memberikan gelombang informasi ke pikiran saya”
4. Hitung dalam hati kira-kira 15 detik (hitung dalam hati). Katakan ” Dalam hitungan mundur dari tiga, ulurkan kedua tangan anda ke depan dan saya akan menebak di mana koinnya! Tiga.... Dua... Satu....”
5. Inilah rahasianya. Anda tahu tangan menggenggam di atas kepala tentu aliran darahnya terganggu. Sehingga tangannya sedikit pucat dan anda bisa menebaknya kanan atau kiri!
Selamat mencoba!
Selengkapnya...

Wednesday 20 May 2009

Trik Sulap : Menangkap kartu

Pernahkan anda melihat Romedahl, kandidat The Master RCTI Season 2? Teknik kecepatan tangannya sungguh mempesona. Dan dia pernah memperlihatkan suatu trik di mana dia melempar kartu dari tangan dan menangkap 2 kartu yang sudah ditunjukkan khusus pada penonton untuk ditangkapnya nanti.
Efek : Penonton memilih 2 buah kartu (acak) dan diberikan kembali pada pesulap. 2 buah kartu itu kemudian dimasukkan ke dalam deck. Oleh pesulap, deck tersebut dilempar dan sungguh ajaib, sang pesulap mampu menangkap 2 kartu tersebut.
Rahasia : Sangat Mudah. Kocok deck anda dan biarkan penonton memilih 2 buah kartu dan mengingat kartu yang dipilihnya. Minta kembali kartu yang ada pada penonton. Alihkan perhatiannya dengan suatu perkataan. Contohnya : ”Apakah anda masih mengingat betul kartu yang anda pilih tadi?”. Di saat mengalihkan perhatian, anda letakkan 2 kartu yang penonton itu di atas dan di bawah. Satu kartu berada di paling atas dan satu kartu berada di paling bawah.

Kemudian lemparkan tumpukan kartu dengan menekan kencang kartu paling atas dan paling bawah. Sehingga 2 kartu yang penonton pilih masih tertinggal di tangan. Perhatian penonton akan tertuju pada kartu yang berhamburan. Dengan demikian anda tinggal beraksi berpura-pura menangkap beberapa kartu (walaupun tak menangkap satu kartu pun). Dan anda tunjukkan hasil ”tangkapan” anda. ”kartu yang anda pegang berhasil aku tangkap!”
Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Trik Sulap : Memecahkan Puzzle Kartu

Saya mencoba menulis sedikit trik sulap kartu ini sejelas mungkin. Ini adalah trik yang sangat mudah dan hanya butuh sedikit ingatan saja. Walaupun trik ini mudah, namun orang lain dapat mati-matian mencobanya.
Efek : pesulap dapat mengurutkan kartu dengan cepat
Rahasia : Ambil 11 kartu yang sama (seperti keriting, sekop, hati atau wajik) dan tinggalkan masing-masing King dan Queen. Kita sebelumnya mengurutkan kartunya seperti ini:

Peraturannya, kita harus menggeser satu kartu. Menggsernya harus ke samping, ke atas atau ke bawah. Kita tidak boleh menggesernya secara diagonal. Coba kita lihat ilustrasi di atas, yang pertama digeser adalah 8 atau Jack untuk mengisi ruang kosong. Jika kita menggeser 8, yang berjalan selanjutnya adalah 7 atau 4. Hasil yang akan kita dapatkan adalah :

J 10 9 8

7 6 5 -

A 2 3 4

Solusinya sangat simpel! Lihat langkah-langkahnya kartu yang digeser!

J 10 9 5 6 7 8
J 10 9 5 6 A 2 3 4
J 10 9 5 6 A 2 3 4
J 10 9 5 6 A 2 3 4
J 10 9 8 6 A 2 3 4
J 10 9 8 5 A 2 3 4
7 6 5

Selamat Mencoba!
Selengkapnya...

Tuesday 19 May 2009

Trik Sulap Kartu : Merah dan Hitam

Trik ini mudah untuk dimainkan. Dan ketika akan bermain kita harus menyiapkan sedikit deck kartu yang akan kita mainkan. Trik ini mungkin sangat mempesona. Namun seperti sulap lainnya, akan terasa hambar dan mudah diketahui apabila kita sering memainkannya.
Efek : Penonton mencabut 1 kartu dari deck mengingatnya. Kemudian penonton memasukkan kartunya lagi ke deck. Kemudian kita menemukannya dengan mudah.
Rahasia : Buat semua kartu hitam (keriting dan sekop) berada di atas dan semua kartu merah (wajik dan hati) berada di bawah. Anda telah siap beraksi! Biarkan penonton mengambil 1 kartu anda. PASTIKAN dia mengambil kartu bagian atas deck (hitam). Sehingga kartu apapun yang dia ambil selalu berbentuk keriting atau sekop.
Suruh dia mengingat kartu yang telah diambilnya tersebut. Kemudian suruh dia masukkan kartu yang dia pegang ke deck. PASTIKAN bahwa dia meletakkan kembali kartunya di deck bagian bawah (merah). Setelah itu, anda bisa kocok deck anda (dari bawah ke atas dan jangan mengambil bagian tengah) dan anda buka kartunya. Anda akan melihat sebuah kartu hitam di tengah-tengah kartu merah. Itulah kartu yang dipilihnya!
Selengkapnya...

Shoutbox

Followers

 

Copyright © 2009 by Dunia Sulap